Pendidik dan Orang tua sangat berperan penting dalam mengenali dan mengembangkan potensi yang dimiliki Siswa. Kerjasama antara guru, keluarga, dan lingkungan sekitar sangat penting untuk mengembangkan Potensi tersebut. Adapun upaya-upaya yang dapat dilakukan antara keluarga, guru, dan lingkungan adalah sebagai berikut :
- Sejak usia dini cermati berbagai kelebihan, keterampilan dan kemampuan yang tampak menonjol pada anak.
- Bantu anak meyakini dan fokus pada kelebihan dirinya.
- Kembangkan konsep diri positif pada anak.
- Perkaya anak dengan berbagai wawasan, pengetahuan serta pengalaman di berbagai bidang.
- Usahakan berbagai cara untuk meningkatkan minat anak untuk belajar dan menekuni bidang keunggulannya serta bidang-bidang lain yang berkaitan.
- Tingkatkan motivasi anak untuk mengembangkan dan melatih kemampuannya.
- Stimulasi anak untuk meluaskan kemampuannya dari satu bakat ke bakat yang lain.
- Berikan penghargaan dan pujian untuk setiap usaha yang dilakukan anak.
- Sediakan dan fasilitasi sarana bagi pengembangan bakat.
- Dukung anak untuk mengatasi berbagai kesulitan dan hambatan dalam mengembangkan potensinya.
- Jalin hubungan baik serta akrab antara orang tua / guru dengan anak.
- Menyalurkan potensi tersebut.
- Memberikan kesempatan untuk mengikuti lomba-lomba sesuai bakat yang dimiliki